pptialfalah.id – Jum’at, 4 September 2020. PPTI Al Falah Salatiga kedatangan tamu istimewa. Wakil Menteri Agama RI beserta para staff khusus mengunjungi PPTI Al Falah Salatiga guna melakukan pembinaan secara langsung kepada para santri dalam rangka menghadapi new normal.
Acara dimulai pukul 15.30 WIB bertempat di aula utama dan diikuti oleh seluruh santri PPTI Al Falah Salatiga. Sebelumnya, para staff khusus dari kementerian agama telah hadir lebih awal di PPTI Al Falah Salatiga untuk melaksanakan shalat jum’at berjamaah, namun acara inti baru dimulai sore harinya.
Acara diawali dengan penampilan grup rebana Kidung Lelono, kemudian dibuka dengan lantunan ayat suci al qur’an oleh salah satu santri PPTI Al Falah Salatiga, Danang Setiadi dan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya serta Yalal Wathon oleh seluruh peserta acara.
KH. Ma’sum selaku pengasuh PPTI Al Falah Salatiga memberikan sambutan. Beliau mengucapkan selamat datang atas kehadiran wakil menteri beserta para staff sekaligus meminta maaf apabila kurang maksimal dalam memberikan penghormatan karena informasi yang diberikan sangat tiba-tiba
Acara dilanjutkan dengan sambutan sekaligus motivasi santri oleh Drs. H. Zainut Tauhid Saadi, M. SI selaku Wakil Menteri Agama RI. Para peserta nampak sangat antusias mendengarkan arahan dari wakil menteri.
“Pesantren adalah tempat yang memiliki nilai keutamaan dalam mendidik santri menjadi alim ulama yang mendalami nilai agama yang telah diajarkan oleh para kyai”
Beliau menghimbau para santri untuk tidak merasa minder atau malu menyandang status sebagai santri.
Di masa pandemi ini, beliau berpesan kepada para santri untuk senantiasa menjaga kebersihan dan kesehatan serta senantiasa menerapkan protokol kesehatan.
Di ujung sambutan, beliau juga menyerahkan bantuan dari pemerintah untuk pesantren di masa pandemi sebesar 25.000.000,00. Acara diakhiri dengan foto bersama dan ditutup dengan do’a.