pptialfalah.id – Dalam rangka ikut memeriahkan Hari Santri Nasional 2023, PPTI Al Falah Salatiga ikut berpartisipasi dalam acara Expo Kemandirian Pondok Pesantren, Rabu (18/10). Expo Kemandirian Pondok Pesantren ini berlangsung selama 2 hari, mulai tanggal 18 hingga 19 Oktober 2023 di Auditorium Student Centre UIN Salatiga. Expo ini merupakan kerjasama antara Kemenag Jawa Tengah, UIN Salatiga, dan Ma’had Al Jami’ah UIN Salatiga.
Sebanyak 50 pondok pesantren dari berbagai daerah di sekitar kota Salatiga juga ikut memeriahkan acara tersebut. 50 pondok pesantren tersebut berasal dari Kabupaten Boyolali, Kabupaten Magelang, Kota Magelang, Kabupaten Semarang, dan Kabupaten Purworejo.
Dalam kesempatan ini, PPTI Al Falah membuka stand dari hasil produk BUMP (Badan Usaha Milik Pesantren), antara lain sawwa.id, sawwa printing, dan sawwa sablon. Selain produk tersebut, stand PPTI Al Falah juga memamerkan gaun karya siswa SMK Al Falah.
Para pengunjung terlihat antusias ketika berkunjung di stand PPTI Al Falah. Pada event kali ini sawwa.id memberikan penawaran khusus yaitu produk sawwa diskon 10% dan jilbab gratis untuk anak-anak tanpa syarat. Selain itu, voucher cashback untuk pembelian jilbab dengan minimal 50 pcs di sawwa printing.
Expo ini memamerkan produk-produk hasil dari badan usaha setiap pondok pesantren, berupa fashion, kuliner, buku serta kitab. Selain itu, ada juga pondok pesantren yang memamerkan produk berupa batako dan perabotan rumah dari tembaga.
Kegiatan ini merupakan salah satu dari tujuh program prioritas Kementerian Agama. Program ini diperuntukkan bagi pesantren yang telah ataupun sedang menerima dana inkubasi dari pemerintah. Expo kemandirian pesantren ini bertujuan membantu percepatan pengembangan ekosistem bisnis berbasis digital di pesantren. Selain itu, untuk menjalin kolaborasi pesantren dan dunia usaha dalam pengembangan bisnis dan produk halal di Indonesia.
“Harapannya, semoga sawwa dikenal lebih luas, tidak hanya di Salatiga dan dari pengunjung sendiri bisa menyebarkan informasi tentang apasih sawwa itu?” tutur Annisa Fitri salah satu santri PPTI Al Falah.
[…] kerja sama beberapa badan usaha milik pesantren (BUMP), tim dekor PPTI Al Falah dapat mempersiapkan stand dengan paripurna. Begitu pula penjaga […]