Beranda Berita Sima’an Al-Quran : Momen Santri dan Alumni Tingkatkan Cinta Al-Quran

Sima’an Al-Quran : Momen Santri dan Alumni Tingkatkan Cinta Al-Quran

2746
1
Alumni RUQ Al Falah hadir dalam majelis sima'an Al-qur'an dalam rangka haul K.H. Zoemri RWS

pptialfalah.id – Dalam rangka haul K.H. Zoemri RWS ke-9, PPTI Al Falah adakan sima’an Al Qur’an pada Minggu (2/6). Acara yang menjadi rangkaian utama haul ini terbagi dalam beberapa majelis sima’an Al Qur’an baik secara langsung maupun virtual.

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, pada tahun ini panitia mengundang para alumni untuk ikut serta. Selain mengundang para alumni RUQ Al Falah, panitia juga mengundang alumni dari beberapa Orda (Organisasi Daerah) seperti Iksas, Elfasama, As-Safar, dan Al-Asma’ untuk ikut secara virtual.

Hadir secara virtual, Ganang Fathurrahman, salah satu alumni dari Magelang mengaku bangga dan berterima kasih karena dapat ikut serta dalam acara sima’an Al Qur’an dalam rangka Haul K.H. Zoemri RWS ke-9. Sementara Ika Isma, alumni RUQ Al Falah yang berasal dari Pemalang tersebut mengaku bangga bisa ikut serta dalam acara ini.

“Saya senang sekali menjadi bagian keluarga besar PPTI Al Falah dan kembali ke PPTI Al Falah walau sebentar, bisa bertemu guru-guru, berziarah ke makam Mbah Kyai Zoemri, dan bertemu dengan teman-teman yang sudah lama tidak berjumpa,” ungkap Ika Isma selaku alumni RUQ Al Falah.

Sementara itu, Ika Isma mengungkapkan bahwa tidak ada kendala dalam perjalanan dari pemalang, namun butuh persiapan untuk terus muroja’ah.

“Persiapan tentunya nderes, nderes dan nderes karena membacakan Al Qur’an untuk beliau Almaghfurllah K.H. M. Zoemri,” Pungkasnya.

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini