Beranda Berita BLKK Al Falah Buka Pelatihan Angkatan ke II

BLKK Al Falah Buka Pelatihan Angkatan ke II

578
0

pptialfalah.id – Senin (01/09) BLKK (Balai Latihan Kerja Komunitas) Al Falah Salatiga adakan Pelatihan Menjahit angkatan II tahun 2020. Pelatihan ini merupakan kali ke-3 sejak tahun 2019, dan merupakan angkatan ke-2 tahun 2020.

Dalam sambutannya Ibu Nyai Hj. Latifah Zoemri berharap nantinya peserta bisa mengembangkan keterampilan setelah selesai berlatih di BLKK Al Falah.

“Saya berharap dengan adanya pelatihan ini sebagai bekal untuk diterapkan secara mandiri di tempat tinggal masing-masing”, tutur ibuk (sapaan para santri).

Acara yang dihadiri oleh beberapa tokoh masyarakat beserta khodimul ma’had dan 16 peserta BLKK berjalan secara khidmat.

Instruktur BLKK, Ibu Aris Hidayati dalam sambutannya menyampaikan bahwa peserta yang masuk pada angkatan 2 ini adalah pilihan.

“Dari 60 peserta yang masuk dan mengikuti seleksi, hanya ada 16 peserta yang lolos. Karena memang kuota kursi hanya 16. Tidak bisa lebih”, tuturnya.

Berbeda dengen angkatan 1 pada bulan Juli lalu, angkatan 2 ini memang menerapkan sistem recruitment yang diikuti tes seleksi untuk menentukan peserta yang benar-benar mampu dan sudah memiliki basic menjahit.

Untuk peserta yang belum masuk masih tetap bisa mengikuti seleksi di angkatan selanjutnya.

“Untuk calon peserta yang belum masuk, masih kami beri kesempatan pada seleksi yang akan datang”, tambahnya diakhir sambutan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini