Beranda Artikel Anti Mabuk Perjalanan Saat Zarkasi?

Anti Mabuk Perjalanan Saat Zarkasi?

553
0

Berikut Tips Yang Mudah Dan Efektif Untuk Mencegah Mabuk Perjalanan

Mabuk perjalanan sering dikeluhkan oleh pelaku perjalanan. Mual, muntah, pusing, sakit kepala, keringat berlebih, dan lemas merupakan tanda atau gejaga yang menandakan mabuk perjalanan.

Kondisi ini terjadi ketika otak salah mengartikan sinyal gerakan yang dikirim oleh mata, telinga, otot, dan persendian. Hal ini kemudian menyebabkan penderitanya merasa mual dan mengalami mabuk perjalanan. Namun, jangan khawatir, ada berbagai tips agar tidak mabuk perjalanan yang terbukti ampuh dan mudah dilakukan.

  1. Istirahat Sebelum Melakukan Perjalanan

istirahat yang cukup sebelum melakukan perjalanan jauh akan membantu mengurangi resiko mabuk perjalanan. Jika kurang istirahat sebelum melakukan perjalanan, tubuh akan mudah lelah dan mudah mabuk perjalanan.

  • Makan Secukupnya Sebelum Melakukan Perjalanan

Perlu untuk makan sebelum melakukan perjalanan jauh guna mengisi energi, namun perlu diperhatikan untuk tidak makan terlalu banyak ya. Hal ini agar guncangan ketika di perjalanan tidak menyebabkan mual dan pusing.

  • Duduk dengan Posisi yang Nyaman

Posisi yang nyaman saat berada di kendaraan akan mengurangi gejala mabuk perjalanan seperti menghindari menghadap belakang atau samping, karena dua posisi tersebut akan menyebabkan seseorang mudah mabuk perjalanan.

  • Hindari Membaca Buku atau Memainkan Handphone

Ketika mata berfokus pada apa yang dilihat di handphone atau buku, maka akan muncul ketidakselarasan antara telinga dan mata, tubuh pasti akan berusaha menyeimbangkan posisi akibat guncangan pada kendaraan sedangkan mata mencoba fokus pada satu titik. Kondisi ini akan menyebabkan pusing dan mual.

  • Membawa Minyak Angin

Rasa mual dan pusing dapat diminimalisir dengan menghirup aroma terapi atau mengoleskan minyak angin pada area tertentu seperti perut dan pelipis. Pilihlah aroma terapi dengan wangi yang kalian sukai seperti wangi lavender dan lemon.

  •  Minum Obat Anti Mabuk

Jika kalian kurang yakin dengan kondisi tubuh yang kurang fit untuk melakukan perjalanan jauh dan khawatir akan mabuk perjalanan. Nah kalian bisa mengonsumsi obat anti mabuk satu atau dua jam sebelum berangkat. Obat anti mabuk bisa didapatkan dari dokter dan perlu diingat bahwa obat anti mabuk ini biasanya memiliki efek samping seperti rasa kantuk.

Demikian cara mengatasi mabuk perjalanan, selamat liburan, dan semoga liburan anda menyenangkan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini